JellyPages.com

Minggu, 05 Oktober 2014

Pengantar Bisnis

Pengantar  Bisnis [Bag. 1]
­

Vika Nur Syahbania Kurniaty
1EB26

a. Pengertian Bisnis

          Bisnis memiliki artian, suatu kegiatan menjual barang atau jasa yang dilakukan seseorang maupun kelompok untuk mencapai salah satu tujuan yaitu mendapatkan profit atau keuntungan. Dalam ekonomi saat ini, dimana bisnis banyak dimiliki oleh pihak swasta dari sektor manapun.

b. Jenis – Jenis Bisnis
          1. monopsoni
          2. oligopoli
          3. oligopsoni
          4. pasar monopoli

          Monopsoni, yaitu suatu keadaan dimana satu pelaku usaha menjadi pembeli tunggal dalam pasar komoditas. Salah satu contoh monopsoni: penjualan perangkat kereta api di Indonesia oleh KAI, yang mana perusahaan kereta api di Indonesia satu – satunya.
          Oligopoli, terjadi apabila penawaran satu jenis barang dikuasai oleh beberapa perusahaan. Profit yang didapatkan perusahaan tergantung pada tindak – tanduk pesaing mereka.
          Oligopsoni, keadaan dimana dua atau lebih pelaku usaha menjadi pembeli tunggal atas barang / jasa dalam pasar komoditas.
          Pasar Monopoli, yaitu bentuk bisnis dimana hanya terdapat satu penjual yang menguasai pasar. Penentu harga dapat menaikkan atau mengurangi harga dengan cara menentukan jumlah barang yang diproduksi.
         
Bisnis dapat juga dibedakan menjadi 4 macam berdasarkan jenis kegiatannya, yaitu: bisnis ekstraktif, bisnis agraris, bisnis industri, dan bisnis jasa.

c. Tujuan Bisnis
          Selain untuk mendapatkan keuntungan, bisnis juga memiliki tujuan yang lainnya seperti, tercapainya kesejahteraan masyarakat, kesejahteraan anggota, dan mempertahankan kelangsungan hidup. Sedangkan tujuan kebijakan bisnis itu sendiri adalah melindungi usaha kecil dan menengah, melindungi konsumen, dan pendapatan pemerintah.
d. Sistem Perekonomian dan Sistem Pasar
          Adapun jenis –jenis sistem perekonomian, yaitu:
                   1. Tradisional
                   2. Pasar (Liberal / Kapital)
                   3. Komando / Terpusat
                   4. Campuran

          Sistem perekonomian tradisional, dalam sistem ini pengaturan ekonomi didasarkan menurut pola tradisi dimana setiap keluarga memproduksi sendiri barang –barang kebutuhannya.
          Sistem perekonomian pasar (liberal / kapital), system ini seluruh kegiatan ekonomi mulai dari produksi, distribusi dan konsumsi diserahkan sepenuhnya kepada mekanisme pasar.
          Sistem perekonomian komando / terpusat, dalam sistem ini peran pemerintah sangatlah dominan dan berpengaruh dalam mengendalikan perekonomian.
          Sistem perekonomian campuran, merupakan perpaduan dari sistem ekonomi pasar dan komando / terpusat dimana pemerintah dan swasta saling berinteraksi dalam memecahkan masalah ekonomi di masyarakat.
e. Unsur Utama dalam Aktivitas Ekonomi

          1. Sumber daya, unsur ini sangat diperlukan untuk proses berlangsungnya suatu aktivitas yang berhubungan dengan ekonomi, jika ingin berhasil dalam bidang ekonomi seharusnya pelaku ekonomi memiliki sumber daya yang cukup.

          2. Keinginan manusia, jika tanpa keinginan dari si pelaku usaha maka aktivitas ekonomi pun tidak akan berjalan dengan baik.

          3. Cara Produksi, pelaku usaha selain harus memiliki sumber daya yang cukup juga harus mengetahui cara – cara produksi yang baik agar apa yang diproduksinya dapat diterima di masyarakat.
­
          
          Perkembangan bisnis di Indonesia sendiri saat ini di pandang dari sudut teknologi, sumber daya masyarakat yang beragam, pemasaran (jumlah penduduk yang besar), permodalan (berhubungan dengan bunga bank), sistem politik (buruh yang berdemo)


cr. Wikipedia ; kompasiana.com ; diktat kuliah pengantar bisnis ; ekonomikontekstual.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar